Kepala Bidang Humas Polda Kalimantan Utara Ajun Komisaris Besar Polisi Berliando menyatakan, penusukan itu berawal dari laporan ke Polsek Tarakan Utara yang menyebut Putra mengancam di sebuah acara pernikahan dengan membawa parang, Minggu (25/8) pukul 20.30 WITA.
"Saat petugas piket SPK Polsek Tarakan Utara mendatangi lokasi, pelaku sudah melarikan diri," ujar Berliando saat dikonfirmasi, Senin (26/8).
Kapolsek Tarakan Utara bersama tiga orang anggotanya pun melakukan patroli untuk mencari keberadaan Putra. Sementara tiga anggota lain Bripka Santoso Butar-butar, Bripka Arif, termasuk Aiptu Kaspandi mencari di lokasi yang dilaporkan.
"Kapolsek melakukan patroli untuk mencari Putra, sedangkan tiga orang lainnya berada di lokasi yang dilaporkan," katanya.
"Anggota kemudian melakukan tindakan tegas dengan penembakan terhadap pelaku yang mengakibatkan meninggal dunia," ucap Berliando.
Sementara itu Kaspandi masih menjalani perawatan di rumah sakit karena mengalami luka cukup parah.
"Dia sedang dirawat di RSUD Tarakan Utara. Kondisinya agak parah, ginjal dan paru-parunya kena. Jadi harus operasi besar," tuturnya.
[Gambas:Video CNN] (gst/ugo)
CNN Indonesia
August 27, 2019 at 12:56AM
https://ift.tt/2L7e0Ws
Polisi Terluka Ditusuk Pria di Tarakan
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Polisi Terluka Ditusuk Pria di Tarakan"
Post a Comment